Anwar Hafid Menjawab Pertanyaan Panelis Seputaran Lingkungan Sangat Menyejukkan

Politik, Sulteng145 Dilihat

PALU.PIJARSULTENG.COM ,- Calon gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) nomor urut 2, Anwar Hafid mengatakan akan memberlakukan beberapa kebijakan tegas, serta meningkatkan kolaborasi antar lembaga/stakeholder dalam rangka pemulihan lingkungan pasca eksploitasi tambang di Sulteng jika ia terpilih.

Hal itu ia sampaikan saat menjawab pertanyaan dari panelis dalam acara debat pertama kandidat calon gubernur dan wakil gubernur Sulteng, yang diselenggarakan oleh KPU Sulteng di Jakarta dan disiarkan langsung oleh salah satu stasiun televisi swasta nasional, Rabu (16/10/2024)

“Kebijakan apa yang anda tempuh dalam mengelola kolaborasi antar lembaga untuk pemulihan kerusakan lingkungan pasca eksploitasi Tambang?,” bunyi pertanyaan dari panelis yang diberikan kepada pasangan Anwar Hafid dan Reny Lamadjido.

Anwar Hafid menjawab bahwa ia akan membuat kebijakan yang tegas dalam pengelolaan lingkungan, salah satunya ialah sangsi tegas terhadap pelaku tambang yang tidak mengindahkan kaidah penambangan yang berorientasi pada keberlanjutan lingkungan, dengan melibatkan seluruh pihak/lembaga terkait.

“Yang paling penting adalah bagaimana penerapan sangsi yang tegas kepada mereka yang melakukan aktivitas pertambangan yang tidak sesuai dengan kaidah-kaidah pertambangan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku, dengan melibatkan seluruh stakeholder, para LSM kita libatkan,” jawab Anwar Hafid.

Dalam menegakkan aturan terhadap kerusakan yang muncul akibat pertambangan, Anwar Hafid mengatakan akan membangun kolaborasi yang baik antar lembaga dengan mengaktifkan kembali forum komunikasi pimpinan daerah Sulteng.

“Yang kedua, kita aktifkan forum komunikasi pimpinan daerah untuk terus berkoordinasi atas penegakan-penegakan aturan terhadap setiap kerusakan lingkungan yang timbul akibat dari pengelolaan lingkungan yang serampangan,” lanjut Anwar Hafid.

“ Pertama  akan kita lakukan adalah melakukan peninjauan atas segala aktifitas yang dilakukan dengan mengetatkan pengawasan dan pemerintah provinsi terhadap aktifitas penambangan yang ada di daerah,” jawab Anwar Hafid.

Anwar Hafid juga mengatakan bahwa ia akan membangun pusat penelitian lingkungan untuk mengamati dan memberikan rekomendasi bagaimana pengelolaan lingkungan di Sulteng baik sebelum, pada saat, dan pasca eksploitasi tambang.

“Untuk jangka panjang, kami ingin membangun di Sulteng ada pusat penelitian lingkungan yang bisa memberikan rekomendasi terhadap seluruh pengelolaan lingkungan di Sulawesi Tengah,” lanjut Anwar Hafid.

Acara debat kandidat calon gubernur dan wakil gubernur Sulteng yang pertama tersebut berlangsung cukup panas dan sengit terutama pada segmen lempar-jawab pertanyaan antar kandidat serta saling menanggapi jawaban antar pasangan calon. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *